ARTIKEL

Cardio vs Weightlifting, Mana yang lebih Ampuh Nurunin Berat Badan?

Baca 3 menit
Cardio vs weight lifting
Good morning exercise
Secara garis besar olahraga populer terbagi ke dalam 2 jenis, yaitu cardio dan weightlifting. Akan tetapi, masih banyak orang yang belum memahami perbedaan keduanya. Dari segi keefektifannya, jenis olahraga manakah yang paling ampuh menurunkan berat badan? Apakah lebih baik berfokus pada cardio saja, atau justru weightlifting? Untuk mengetahuinya, kita perlu terlebih dahulu memahami tujuan kedua jenis olahraga ini. 
Berkaitan dengan jenis olahraga yang efektif dalam menurunkan berat badan, akan muncul opsi cardio vs weightlifting. Namun, dari segi keampuhannya mana yang paling banyak membakar kalori? Pertanyaan inilah yang sering muncul di benak orang-orang yang tengah melakukan program penurunan berat badan. Dengan harapan, lebih fokus ke salah satu jenis olahraga saja bisa menurunkan berat badan kita secara maksimal. Untuk mengetahui jawabannya, kita perlu memahami lebih dulu apa itu cardio dan weightlifting, beserta tujuan kedua jenis olahraga ini.

Cardio

Cardio berfokus pada endurance, menjaga kesehatan paru-paru, jantung, dan pembuluh darah. Meski demikian, bukan hanya memberikan manfaat dari segi kesehatan saja. Latihan cardio juga bisa membantu kita mendapatkan tubuh yang ideal. Seperti yang dilansir dari Healthline, semakin berat tubuh kita dan intensnya cardio yang dilakukan, maka lebih banyak kalori yang terbakar. Jika kita bicara jumlah kalori yang terbakar per sesinya jika dibandingkan dengan weightlifting yang dilakukan dalam durasi yang sama, olahraga cardio lebih membakar banyak kalori.
 
Untuk jenisnya ada 2 tipe cardio, yaitu LIIS (Low-Intensity Steady State) dan HIIT (High-Intensity Interval Training). Contoh LIIS adalah berjalan kaki, berlari, dan renang. Sedangkan untuk HIIT merupakan kombinasi gerakan olahraga cardio intensitas tinggi yang diklaim dapat membakar banyak kalori dalam waktu yang lebih sedikit seperti Zumba, Body combat dan lain sebagainya. Jika masih pemula, kita disarankan untuk melakukan LIIS terlebih dahulu yang memang cocok untuk semua fitness level.

Weightlifting

Good morning exercise
Olahraga angkat beban ini identik dengan penggunaan alat-alat olahraga yang memiliki ragam beban yang dapat disesuaikan seperti smith machine , power rack, dumbbell dan lain sebagainya. Namun, tanpa adanya alat pendukung kita bisa juga menjadikan berat badan kita sendiri sebagai penggantinya. Dari segi tujuannya, weightlifting lebih fokus dalam meningkatkan masa otot, mencegah osteoporosis, dan koordinasi tubuh. Meski dari segi kalori yang terbakar di setiap sesinya, bisa dibilang lebih kecil dibandingkan dengan latihan cardio. Akan tetapi, dalam hal menurunkan bobot badanolahraga angkat beban atau weight lifting ini dikatakan ampuh untuk mengubah lemak dalam tubuh menjadi otot jika dilakukan dengan konsisten..
 
Hal ini dikarenakan masa otot kita yang lebih meningkat berarti juga metabolisme tubuh kita yang lebih baik. Dengan metabolisme tubuh yang meningkat,maka  jumlah kalori yang dibakar pun akan lebih banyak. Oleh karena itu, bisa dikatakan efek dari weight lifting dalam hal membakar kalori bisa tetap kita rasakan meski sudah selesai berolahraga.

Manakah yang paling ampuh menurunkan berat badan?

Setelah mengetahui tujuan dan efektifitas dari cardio dan weightlifting, terlihat kalau cardio membakar kalori lebih banyak per sesinya. Sementara itu, untuk weightlifting membuat kalori kita terbakar lebih banyak saat masa otot kita meningkat. Jadi, manakah yang paling ampuh dan sebaiknya kita fokuskan untuk menurunkan berat badan? Berdasarkan hasil studi dari The British Journal of Sports Medicine, direkomendasikan agar kita tidak hanya berfokus pada satu jenis olahraga saja. Masukkan cardio dan weightlifting ke dalam rutinitas olahraga kita. Dengan mengkombinasikan keduanya, kita bisa menurunkan berat badan sekaligus memperkuat otot.
 
Cardio vs weightlifting memiliki tujuan dan efektifitas yang berbeda. Dalam jangka panjang kedua jenis olahraga ini sama-sama memberikan manfaat yang kita inginkan dalam hal menurunkan berat badan. Oleh karena itu, dibandingkan hanya berfokus pada 1 jenis olahraga saja, kenapa tidak melakukan keduanya untuk mendapatkan manfaat yang lebih optimal? Selain berolahraga, jangan  lupa untuk melakukan defisit kalori, ya!

Anda mungkin juga tertarik dengan