ARTIKEL

Kebiasaan Sehat yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Jahat

Baca 2 menit
Menurunkan Kolesterol
Ingin Turunkan Risiko Stroke? Lakukan 5 Aktivitas Ini!
Kita perlu selalu menjaga kadar kolesterol jahat (LDL) tetap normal di dalam tubuh untuk menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke. Cara menurunkannya bisa dengan menjalankan pola hidup sehat. Mulailah dengan memilih makanan yang tepat, melakukan olahraga secara teratur, berhenti merokok, serta mengelola stres dengan baik. 
 
 
Bicara tentang kolesterol jahat (LDL) pasti selalu berhubungan dengan penyakit jantung dan stroke. Kolesterol jahat dalam tubuh bisa meningkat jika kita terus melakukan pola hidup yang buruk. Mengubahnya secara perlahan-lahan tentunya bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh dan menyelamatkan hidup kita.
 
Seorang dokter memiliki sertifikat lipodologi, dr. Amber Drown Keebler, mengungkapkan bahwa kita bisa menurunkan kadar kolesterol sekitar 20—30 persen dengan menjalankan diet dan olahraga. Itu artinya, kita tidak perlu obat-obatan yang mungkin memiliki efek samping atau terapi yang memakan banyak biaya.
 
Mulailah dengan menjalankan kebiasaan sederhana mulai dari rumah. Berikut sejumlah kebiasaan yang bisa membantu kita menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

1. Memilih lemak yang baik

Kita perlu mulai mengurangi mengonsumsi fast food, minuman kekinian, dan daging yang digoreng. Makanan tersebut memang nikmat, tapi bisa membawa kolesterol kita ke angka yang berbahaya. Ada baiknya mulai mengganti ke menu makanan yang mengandung asam lemak omega-3, seperti salmon, mackerel, dan sejumlah jenis kacang.

2. Memperbanyak konsumsi serat

Serat memang selalu dikaitkan dengan sistem pencernaan tubuh. Namun, nutrisi ini bisa membantu menjaga kadar kolesterol dalam tubuh dengan menyerap dan membuangnya Bersama kotoran. Kita bisa mendapatkan nutrisi ini dengan mudah melalui sayuran hijau, buah-buahan, dan beberapa jenis kacang.

3. Olahraga secara teratur

Aktivitas fisik bisa membantu meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh. Hal ini pun secara tidak langsung akan menurunkan kadar kolesterol jahat. Lakukanlah olahraga sekitar 20—30 menit setiap hari secara rutin. Tidak perlu olahraga yang terlalu berat, kok. Jalan kaki, joging, atau bersepeda sudah terhitung sebagai olahraga yang baik untuk tubuh.

4. Berhenti merokok

Merokok sudah diyakini sebagai kebiasaan buruk yang bisa mengganggu Kesehatan tubuh. Memang aktivitas ini tidak meningkatkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Namun, melakukannya malah bisa menurunkan kolesterol baik yang artinya hal tersebut juga bisa berbahaya. Jika masih merokok sampai sekarang, cobalah untuk mulai menguranginya hingga sampai bisa berhenti total.

5. Mengurangi konsumsi alkohol

Salah satu kesalahan yang kerap dilakukan adalah mengonsumsi alkohol secara berlebihan. Sejumlah studi sudah melaporkan bahwa terlalu banyak alkohol bisa meningkatkan tekanan darah, stroke, hingga serangan jantung. Bukan hanya itu, alkohol juga kerap dikaitkan dengan peningkatan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Ada baiknya untuk mulai mengurangi konsumsinya dari sekarang.

6. Menjaga berat badan ideal

Memiliki berat badan yang berlebihan juga berisiko memiliki kadar kolesterol yang tinggi. Jalan satu-satunya yang bisa dilakukan adalah menurunkan berat badan ke level yang ideal. Bukan hanya memilih menu makanan yang tepat, kita juga perlu menjaga porsinya supaya tidak berlebihan. Langkah lain untuk menurunkan berat badan adalah bangun dan mulailah berjalan kaki jika sudah duduk terlalu lama.

7. Mengelola stres dengan baik

Stres juga memiliki hubungan dengan kadar kolesterol dalam tubuh. Mereka yang stress cenderung memiliki pola makan yang buruk sekaligus enggan berolahraga. Cobalah untuk mengelola stres dengan keluar dulu dari kesibukan untuk sementara. Lakukan istirahat yang cukup atau rencanakan liburan bersama dengan orang terdekat.
 
Melakukan kebiasaan-kebiasaan di atas akan membantu kita untuk menjaga kadar kolesterol jahat tetap normal. Selain itu, jangan lupa untuk rutin melakukan pengecekan Kesehatan secara rutin. Yuk, mulai lebih peduli dengan kesehatan diri sendiri dari sekarang.
 
 
 
Referensi:
Mayo Clinic. Top 5 lifestyle changes to improve your cholesterol. [Diakses pada 26 Oktober 2023]
Nebraska Medicine. 7 healthy habits to reduce your cholesterol. [Diakses pada 26 Oktober 2023]
Web MD. 6 Lifestyle Keys to Better Cholesterol. [Diakses pada 26 Oktober 2023]

Anda mungkin juga tertarik dengan